Daun Pucuk Merah
amranlangi_official Daun pucuk merah termasuk tanaman hias dan sekaligus sebagai obat herbal. Tanaman ini saat mengeluarkan daun pucuk selalu merah daun mudahnya. Setelah beberapa hari daunnya berubah menjadi kecoklatan, kemudian berubah menjadi hijau.
Daunnya yang masih merah mengandung zat anti oksidan. Yang biasa dijadikan obat herbal adalah daunnya yang berwarna merah tersebut. Daun pucuk merah ada kemiripannya dengan daun cengkeh. Juga memiliki aroma yang khas.
Tanaman ini memiliki kandungan yang berfungsi sebagai anti virus dan anti bakteri sehingga bisa dijadikan sebagai obat untuk berbagai penyakit pada manusia. Tanaman ini mengandung berbagai zat aktif seperti fenol, flavonoid asam betulinat, alkaloid, triterpenoid, steroid, dan saponin.
Karena hal tersebut tanaman ini bisa mengobati berbagai macam penyakit seperti melawan pertumbuhan sel kanker, mengobati penyakit gula diabetes, mencegah penyakit bawaan makanan, meningkatkan kekebalan tubuh, dan mengatasi gejala irritable bowel syndrome. Tentu saja masih banyak penyakit lain yang bisa diobati dengan daun pucuk merah ini.
Paling banyak orang menggunakan daun ini sebagai obat gula dan obat kanker. Daun ini akan terasa manfaatnya jika dikonsumsi secara rutin. Artinya setiap hari harus diminum sampai penyakit yang kita derita menjadi berkurang ataupun sembuh.
Cara pengolahannya
Ambil beberapa lembar daun yang berwarna merah kemudian jemur hingga kadar air menjadi dibawah 10 persen. Setelah kering siram atau seduh dengan air mendidih. Setelah itu saring dan minum airnya beberapa kali dalam seminggu. Sama halnya dengan teh, memiliki juga aroma khas yang juga bisa menenangkan pikiran.
Baca juga :
- Bawang putih untuk hipertensi
- Tamarillo atau terong belanda
- Belimbing wuluh atau Belimbing Sayur
- Hindari makanan ini bila hipertensi
- Ubi jalar ungu untuk hipertensi
- Bawang merah untuk darah tinggi
- Sambiloto untuk hipertensi
- Timun bisa juga menurunkan tekanan darah tinggi
- Resep pallu butung yang merupakan makanan khas Bugis-Makassar
- Pikiran negatif akan mempengaruhi fisik kita
- Manfaat daun jelantir
By. Amranlangi_official
Comments
Post a Comment