Kelapa merupakan makanan yang memiliki berbagai macam manfaat untuk kesehatan. Khusus air kelapa merupakan minuman yang paling dicari terutama pada siang hari yang terik. Mengkonsumsi air kelapa muda pada siang hari membuat stamina menjadi pulih kembali. Menurut para ahli air kelapa merupakan minuman terbaik untuk mengembalikan ion tubuh.
Air kelapa biasanya bisa dikonsumsi langsung dan bisa juga diberikan variasi seperti sirup, gula merah dan es batu. Atau fariasi lainnya sesuai selerah.
Salah satu produk olahan dari kelapa adalah kelapa bakar. Sama halnya dengan kelapa segar air kelapa bakar tidak kalah gizinya. Hanya saja rasa dari kelapa bakar sudah tidak manis lagi. Namun fungsi air kelapa secara umum berfungsi menurunkan berat badan, menetralisir racun, mengatasi dehidrasi, melancarkan pencernaan, menghambat radikal bebas dalam tubuh, baik untuk ibu hamil, mengatasi rambut rontok. Dan masih banyak lagi.
Kandungan air kelapa secara umum mineral seperti potasium, kalsium, fosfor, dan zat besi. Protein, lemak, Vitamin C dan karbohidrat.
Kelapa bakar yaitu kelapa yang dibakar dalam tungku kurang lebih 3 - 4 jam. Atau diperkirakan air dalam kelapa sudah mendidih dan daging sudah lembut.
Air yang sudah mendidih setelah dingin diminum. Penjual kelapa biasanya menambah susu, madu, atau gula aren untuk menambah cita rasa. Atau bisa juga ditambahkan telur serta air rebusan rempah-rempah. Seperti jahe, cengkeh, kayu manis, kapulaga, sereh dan lain-lain yang bisa menambah cita rasa.
Kelapa bakar yaitu kelapa yang dibakar dalam tungku kurang lebih 3 - 4 jam. Atau diperkirakan air dalam kelapa sudah mendidih dan daging sudah lembut.
Air yang sudah mendidih setelah dingin diminum. Penjual kelapa biasanya menambah susu, madu, atau gula aren untuk menambah cita rasa. Atau bisa juga ditambahkan telur serta air rebusan rempah-rempah. Seperti jahe, cengkeh, kayu manis, kapulaga, sereh dan lain-lain yang bisa menambah cita rasa.
Baca juga :
Comments
Post a Comment