Salah satu binatang kecil yang sangat berbahaya adalah nyamuk. Ukuran berat sangat kecil dengan ukuran 2 - 2.5 mg. Walaupun kecil binatang ini merupakan musuh yang sangat berbahaya bagi manusia.
Sumber gb.www.google.com
Nyamuk ini menularkan penyakit dengan cara menebar virus dan parasit. Ribuan hingga jutaan manusia terserang penyakit malaria klinis dan demam berdarah.
Beberapa penyakit lain yang bisa diakibatkan oleh nyamuk diantaranya penyakit filariasis atau kaki gajah, chikungunya, dan radang akut susunan saraf sampai sekarang belum bisa diberantas dengan tuntas karena masih bisa berkembang biak dengan baik.
Beberapa nyamuk yang sangat berbahaya bagi kehidupan manusia diantaranya.
Nyamuk Anopheles
Nyamuk ini menularkan penyakit malaria dan memasukkan protozoa dalam tubuh manusia melalui gigitan yaitu dari genus plasmodium
Nyamuk Aedes
Nyamuk ini berasal dari jenis Aedes aegyptik, mempunyai belang yang hitam putih pada badan dan kaki. Caranya memasukkan virus dengue yang menyebabkan demam berdarah. Nyamuk ini juga bisa menularkan penyakit chikungunya.
NyamukCulex dan Mansonia
Nyamuk ini menularkan filariasis ke dalam darah dengan memasukkan cacing filaria melalui gigitannya masuk ke dalam tubuh.
Siklus Hidup
Siklus hidup nyamuk dari telur, larva sampai dengan pupa terjadi dalam air dengan rentang waktu 7 sampai 14 hari. Siklus juga dipengaruhi oleh suhu dan kondisi lingkungan sekitar.
Baca juga:
Nyamuk betina yang keluar dari pupa lansung terbang kesekitar untuk mencari jantan untuk melangsungkan perkawinan. Setelah kawin istirahat sebentar kemudian terbang mencari darah untuk pematangan telur. Yang berhasil dapat darah akan kembali beristirahat untuk meletakkan telur dalam air. Meletakkan 100 sampai 200 telur dan menetas sekitar 75 sampai 150.
Nyamuk yang menular pada siang hari hingga sore adalah nyamuk penular virus dengue. Dan yang menggigit pada malam hari adalah penyebab penyakit kaki gajah dan malaria. Nyamuk yang menggigit manusia yaitu betina saja. Sedangkan jantan hanya makan sari tumbuhan dan siklus lebih ringkas.
Comments
Post a Comment